Upacara Memperingati Hari Kesaktian Pancasila 1 Oktober 2025
Dalam rangka memperingati Hari Kesaktian Pancasila yang jatuh pada tanggal 1 Oktober 2025, Balai Besar Pelatihan Pertanian (BBPP) Ketindan menyelenggarakan Upacara Bendera sebagai bentuk penghormatan terhadap nilai-nilai luhur Pancasila sebagai dasar negara dan ideologi bangsa Indonesia. Kegiatan ini juga menjadi momentum refleksi terhadap sejarah bangsa, serta pengingat bahwa Pancasila tetap kokoh sebagai dasar dan panduan kehidupan berbangsa dan bernegara. Melalui pelaksanaan upacara Hari Kesaktian Pancasila, BBPP Ketindan meneguhkan komitmen untuk terus menjunjung tinggi nilai-nilai Pancasila dalam setiap aspek tugas dan pengabdian, khususnya dalam pembangunan sumber daya manusia di sektor pertanian.

